Header Ads

Sampaikan Amanah Walikota di STQ Sekupang, Jefridin: Batam Target Juara Umum STQ Kepri 2023 dan Sukseskan Pembangunan Batam

 

Batam – Mewakili Wali Kota Batam Muhammad Rudi, Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Batam Jefridin Hamid membuka Seleksi Tilawatil Qur’an (STQ) IX tingkat Kecamatan Sekupang, Senin (14/12/2023) malam.

Seperti biasa, gelaran STQ di tingkat kecamatan begitu meriah dan diikuti antusias oleh masyarakat. Tak lupa Jefridin menyampaikan salam Wali Kota Batam Muhammad Rudi, yang seyogyanya ingin hadir bersama masyarakat di momentum tersebut.

“Namun karena ada agenda yang lain beliau mengamanahkan kepada saya. Pak wali menyampaikan salam dan maaf, juga mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang sukses menyelenggarakan STQ ini,” ucap dia.

Jefridin juga menyampaikan amanah Walikota Batam Muhammad Rudi, agar STQ di kecamatan menjadi momen memboboti diri perihal kemampuan membaca Al-Qur’an dan kembali tampil di STQ tingkat yang lebih tinggi.  “Untuk STQ Batam sendiri akan digelar 10 hingga 15 Maret di Seibeduk. Pak wali berharap, para qori dan qoriah Batam kembali berjaya menjadi juara umum di STQ tingkat Kepri 2023 di Karimun nanti,” sebut dia.

Memungkasi sambutannya, Jefridin juga mengapresiasi warga Batam, khususnya Sekupang yang terus berkolaborasi, mendorong dan mendukung pembangunan Kota Batam.

“Terimakasih masyarakat yang tak hentinya memberikan dukungan, semangat, dan doa agar pembangunan yang dikerjakan atau ditaja oleh Pemko Batam dan BP Batam dibawah pimpinan Bapak Haji Muhammad Rudi,” pungkasnya. (mcb)

Diberdayakan oleh Blogger.