Header Ads

Update Covid-19 di India: 3.645 Meninggal dalam 24 Jam Terakhir

Orang-orang menyusun mayat korban meninggal karena Covid-19 di sebuah krematorium, di New Delhi, India, Sabtu, 24 April 2021(AP PHOTO/ALTAF QADRI)

Sinarkeprinews.com.NEW DELHI- Pada Kamis (29/4/2021), India mencatatkan 3.645 korban meninggal karena Covid-19 dalam 24 jam terakhir. Merujuk pada data kementerian kesehatan, "Negeri Bollywood" kembali menorehkan rekor karena angka itu meninggal 350 orang dari hari sebelumnya (28/4/2021). Kini, negara Asia Selatan itu melaporkan 204.832 kematian karena virus corona, meski pakar yakin angkanya jauh lebih tinggi. Baca juga: Kengerian Covid-19 di India: Jenazah Ibu Dibawa Anaknya Pakai Sepeda Motor Selain itu, India juga mencatatkan hampir 380.000 kasus Covid-19, yng disebut kembali memecahkan rekor dunia. Pada April ini saja seperti diberitakan AFP, "Negeri Bollywood" sudah mencatatkan enam juta kasus corona. Ledakan infeksi, yang disebabkan karena mutasi ganda hingga kerumunan saat festival keagamaan, membuat sistem kesehatan kewalahan.

Dalam beberapa hari terakhir, muncul kabar rumah sakit sudah kehabisan oksigen hingga tak ada lagi ranjang merawat pasien. Ketua tim penasihat sains, K Vijay Raghavan, mengungkapkan pemerintah sebenarnya punya kemampuan menghadapi gelombang kedua ini. Kepada Indian Express, Raghavan menuturkan sebenarnya mereka sudah siap untuk berbenah saat gelombang pertama. "Namun karena kasusnya mulai menurun, nampaknya pemerintah menganggap bahwa urgensinya juga menurun," jelasnya. Kini dengan masuknya gelombang dua, Raghavan menerangkan mustahil mereka untuk meningkatkan kapasitas dalam waktu singkat. Infeksi ini begitu kentara di ibu kota New Delhi, di mana pasien dilaporkan meninggal di rumah sakit. Bahkan di dalam rumah sakit pun, terdapat kabar tiga pasien yang harus berbagi ranjang perawatan. (Kompas.com)

Diberdayakan oleh Blogger.